Monday, May 4, 2020

BERBUKA DENGAN KURMA


Nabi Shallallahu Alaihi wa Sallam bersabda,

إِذَا أَفْطَرَ أَحَدُكُمْ فَلْيُفْطِرْ عَلَى تَمْرٍ, فَإِنْ لَمْ يَجِدْ فَلْيُفْطِرْ عَلَى مَاءٍ, فَإِنَّهُ طَهُور

“Jika salah seorang dari kalian berbuka puasa, hendaknya dia berbuka dengan tamar (kurma kering), karena padanya ada berkah. Jika tidak ada, maka dengan air putih karena air itu adalah suci (mensucikan).”

Dalam hadits yang diriwayatkan oleh Imam At-Tirmidzi ini, dan beliau menshahihkannya, terdapat petunjuk dan tata cara berbuka puasa yang dianjurkan oleh Rasulullah Muhammad Shallallahu Alaihi wa Sallam. Rasulullah menganjurkan kepada ummatnya yang ingin berbuka puasa agar berbuka dengan kurma (tamar) dibandingkan dengan makanan lainnya.

Jika tidak tersedia kurma untuk berbuka, maka dengan meneguk air putih terlebih dahulu. Ini adalah sunnah nabi kita. Dalam hadits yang lainnya juga disebutkan, dari Anas bin Malik, ia berkata, “Nabi _Shallallahu Alaihi wa Sallam_ berbuka puasa sebelum shalat dengan ruthab (kurma basah). Jika tidak ada ruthab maka dengan tamar. Jika tidak ada tamar, maka dengan beberapa teguk air.” (HR. Ahmad, Abu Dawud, dan At-Tirmidzi). Akan tetapi, jika air putih juga tidak ada maka boleh berbuka dengan makanan atau minuman yang mudah ia dapatkan.

Jika seseorang berbuka puasa, organ pencernaan khususnya lambung, butuh sesuatu yang lembut agar bias bekerja lagi dengan baik. Jadi, makanannya harus yang mudah dicerna dan juga mengandung gula dan air dalam satu makanan. Tidak ada makanan yang mengandung gula dan air yang lebih baik daripada yang disebutkan oleh hadits Nabi.

Maka pesan utama yang bisa kita ambil ialah, sedapat mungkin kita memulai berbuka puasa dengan kurma. Semoga bermanfaat.
_______________
.
Youtube :
youtube.com/perumahanislamiindonesia.
Instagram :
Instagram.com/perumahanislamiindonesia.
Facebook :
facebook.com/perumahanislamiindonesia.


Perumahan Islami Indonesia
Developer, Agensi dan Konsultan Property Syariah

0 comments:

Post a Comment

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html